Jumat, 20 Desember 2013

32 Perahu Naga Adu Kecepatan di Perairan Tanjungpinang

Tanjungpinang, Kepri - Sebanyak 32 tim perahu naga beradu kecepatan dalam ajang "Dragon Boat Race" di perairan Tanjungpinang, Kepulauan Riau, Sabtu.

"Ini sudah berlangsung sejak 1988 waktu saya menjadi Wali Kota Adminstratif Tanjungpinang dan saya harapkan setiap tahun terus dikembangkan," kata Gubernur Kepulauan Riau Muhammad Sani saat membuka lomba di depan Pelabuna Sri Bintan Pura.

Kepala Dinas Pariwisata Tanjungpinang Efiyar M Amin mengatakan, 32 tim yang bertanding dalam ajang itu berasal dari Indonesia, Malaysia dan Singapura.

Lomba dayung perahu naga berhadiah total Rp135 juta itu akan berlangsung hingga Senin (25/11).

Pemerintah daerah ingin menjadikan kegiatan itu sebagai agenda wisata tahunan untuk melestarikan budaya bahari dan memromosikan potensi wisata daerah.

Sumber: http://www.antaranews.com


Artikel Terkait:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

JANGAN LUPA BERKOMENTAR DAN UNGKAPKAN PENDAPAT ANDA TENTANG ARTIKEL INI.

NO SARA
NO PORNOGRAFI
NO SPAM
NO LINK ON
NO LINK OFF

JANGAN LUPA UNTUK SELALU MEMBAGIKAN ARTIKEL INI KE JEJARING SOSIAL YANG ANDA SUKA YA :)